Spesifikasi Dan Harga Samsung Galaxy J7 Pro

Harga Samsung Galaxy J7 Pro - Samsung Mobile - Buat para Galaxyan yang berencana upgrade HP baru, ini mungkin adalah waktu yang paling tepat, karena Samsung Indonesia telah resmi merilis smartphone Galaxy J Pro series yaitu Samsung Galaxy J5 Pro dan Galaxy J7 Pro. Padahal jika melihat informasi yang selama ini beredar, harusnya Samsung merilis dua smartphone Samsung Galaxy J5 2017 & Galaxy J7 2017 series. Tetapi jika melihat spesifikasi serta desain yang dibawa Samsung Galaxy J7 Pro, smartphone ini terlihat seperti Samsung Galaxy J7 2017 yang bergant nama.

Spesifikasi Dan Harga Samsung Galaxy J7 Pro
image by: ibay.com.mv

Samsung Galaxy J7 Pro akan memanjakan penggunanya dengan desain yang begitu mewah layaknya Samsung Galaxy A 2017 series, bodynya sudah full metal dengan kombinasi layar 2.5 D Glass. Layarnya menggunakan teknologi Super AMOLED dengan lebar 5,5 inchi beresolusi 1080 x 1920 piksel, selain menggunakan layar terbaik Samsung juga telah membenamkan pelindung Gorilla Glass 4.

Untuk softwarenya Samsung Galaxy J7 Pro akan menjalankan sistem operasi Android v7.0 Nougat yang tentunya memiliki banyak fitur unggulan dari Google seperti kemampuan multi window, lebih hemat daya, keamanan yang lebih baik serta membalas chating langsung dari notifikasi. Untuk berinternetan, smartphone ini sudah disupport dengan koneksi 4G LTE Cat 6.

Software tersebut diatas disokong dengan prosesor Exynos 7870 Octa Core 1,6 GHz serta GPU Mali – T830 MP2 untuk kinerja grafisnya. Selain itu masih ada juga RAM 3GB, memori internal 32 GB yang bisa diperluas melalui slot microSD hingga 256GB. Dan untuk urusan daya dipercayakan pada baterai berkapasitas 3600 mAh, bertipe Non-removable.

Selain berbagai hardware canggih diatas, Samsung Galaxy J7 Pro juga membawa kemampuan kamera yang special. Pada bagian belakang ada kamera utama 13 MP aperture lensa f/1.7 dan telah dilengkapi dengan Autofocus dan LED Flash. Kamera depan Samsung Galaxy J7 Pro juga tidak kalah menggoda dengan kamera beresolusi 13 MP aperture f/1.9 lengkap dengan LED Flash.

Jadi smartphone ini sangat cocok banget buat kamu yang suka foto selfie, Live SOSMED ataupun Live Vlogging, kekinian banget pokoknya.Satu lagi yang paling menarik dari Samsung Galaxy J7 PRO yaitu sudah mengantongi sertifikasi IP54 ( tahan ipratan ataupun siraman air ) yang membuat HP ini tidak masalah jika kamu bawa dibawah guyuran hujan. Tetapi ingat jangan sampai dibawa berenang ya, karena tidak tahan direndam. Fitur keamanan canggih seperti fingerprint sensor juga telah disematkan pada smartphone ini.

Soal harga Samsung Galaxy J7 Pro kami perkirakan akan dijual dikisaran harga 3,7 Jutaan. Nah buat kamu yang tertarik membeli Samsung Galaxy J7 Pro , berikut ini kami akan memberikan tampilan depan belakang Samsung Galaxy J7 Pro, serta referensi Harga Samsung Galaxy J7 Pro terbaru dan spesifikasi lengkapnya:

Spesifikasi Dan Harga Samsung Galaxy J7 Pro

Harga: Rp 3,8 Jutaan
Jaringan: 3G HSDPA, 4G LTE , Cat6 300/50 Mbps
SIM: Dual SIM, Nano – SIM
Dimensi: 152.4 x 74.7 x 7.9 mm, Bahan : Full Metal
Layar: 5,5 inchi Super AMOLED Capacitive ,1080 x 1920 piksel , Always On Display
Pelindung Layar: Gorilla Glass 4
Sistem Operasi: Android v7.1 Nougat , Samsung Experience UI
Chipset: Exynos 7870 Octa
CPU: Octa Core 1,6 GHz Cortex-A53
GPU: Mali – T830MP2
RAM: 3 GB
Memori: Memori Internal : 32 GB, MiroSD : Up to 256GB
Kamera Belakang: 13 MP, f/1.9 Autofocus, LED flash
Perekam Video: 1080p@30fps ( Full HD )
Kamera Depan: 13 MP, f/1.9, LED Flash
Sensor: Fingerprint , Accelerometer , Proximity , AmbientLight , Gyrosope, Compass
Warna: Blue, Pink, Gold, Black
Baterai: Li – ion 3600 mAh , Non – Removable

Kelebihan Dan Kekurangan Samsung Galaxy J7 Pro

Kelebihan Samsung Galaxy J7 Pro

  • Desain terbalut material metal, yang menjadikan penampilan terlihat begitu mewah
  • Dipercantik dengan sentuhan teknologi 2.5 D Curved Glass
  • Layar Super AMOLED seluas 5.5 inchi, yang nyaman buat main game
  • Didukung resolusi 1080 x 1920 pixel, yang memberikan tampilan layar bening
  • Dilengkapi perangkat keamanan layar Cornning Gorilla Glass 4
  • Dilengkapi dengan sertifikasi IP54 ( tahan cipratan air )
  • Bersjalan menggunakan sistem oprasi OS Android v 7.0 Nougat
  • Ditenagai prosesor Exynos 7870 Octa ore dan GPU Mali – T830 MP2
  • RAM 3 GB, yang melancarkan saat melakukan multitasking
  • Memory Internal 32 GB, dilengkapi MicroSD 256 GB, sebagai ruang penyimpanannya
  • Kamera utama 13 MP, Aperture F/1.7, Autofocus, LED Flash, untuk fotografie
  • Didukung kemampuan perekam video hingga 1080p ( Full HD )
  • Kamera depan 13 MP, Aperture F/1.9 + LED Flash cocok untuk selfie maupun video call
  • Dilengkapi Fingerprint Scanner / sensor keamanan data memakai sidik jari
  • Baterai berkapasitas 3600 mAh yang mampu bertahan lama.

Kekurangan Samsung Galaxy J7 Pro

  • Belum menggunakan USB Type C
  • Baterai berjenis Non-Removable / Tidak dapat dilepas
  • Belum dilengkapi dengan fast charging
Spesifikasi Dan Harga Samsung Galaxy J7 Pro Spesifikasi Dan Harga Samsung Galaxy J7 Pro Reviewed by Unknown on November 01, 2017 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.