Cara Alami Menghilangkan Bau Rokok Didalam Mobil


Merokok di dalam mobil atau pada saat mengendarai mobil merupakan kebiasaan yang dapat menyebabkan kabin mobil anda menjadi bau, jika kabin mobil anda bau tentunya akan mengurangi rasa kenyamanan pada saat berada di dalam mobil. Asap yang dihasilkan dari rokok akan menempel pada seluruh bagian interior mobil, sehingga menyebabkan bau yang tidak enak pada mobil anda. Bagi penumpang yang tidak suka atau tidak terbiasa dengan bau pada asap tokok, tentunya kondisi seperti ini akan sangat mengganggu sekali dan membuat penumpang merasa tidak nyaman berada di dalam mobil. 

Lalu, bagaimana cara mengatasi atau menghilangkan bau rokok pada kabin mobil?

Berikut ini merupakan beberapa cara alami menghilangkan bau rokok di dalam mobil, yaitu :

1. Menggunakan Bubuk Vanili
Selain memiliki rasa yang nikmat jika dijadikan bahan membuat kue dan minuman manis, ternyata vanilli juga dapat mengeluarkan aroma wangi yang sedap pada kabin mobil anda. Bahan alami ini selain wangi, juga memiliki kemampuan untuk menyerap aroma bau yang dihasilkan dari asap rokok. Caranya pun sangat mudah dan sederhana, anda cukup membungkus bubuk vanilli menggunakan bahan kain yang tipis, lalu letakan bungkusan vanilli tersebut di bawah jok atau kursi mobil anda. Setelah beberapa lama, bau rokok pun akan hilang. Tidak percaya, silahkan saja anda coba sendiri dan rasakan hasilnya.

2. Menggunakan Cuka
Cuka merupakan salah satu bumbu dapur yang sering kali digunakan untuk bahan pelezat masakan. Selain dapat digunakan untuk melezatkan suatu masakan, ternyata cuka juga sangat ampuh dan efektif untuk menghilangkan bau tidak sedap pada kabin mobil anda, terutama untuk bau yang disebabkan oleh asap rokok. Caranya yaitu dengan meletakan satu gelas kecil cuka dapur di dalam kabin mobil anda. Lalu diamkan selama semalaman dan pada keesokan harinya mobil anda akan terbebas dari bau rokok yang sangat mengganggu.

3. Menggunakan Bubuk Kopi
Apakah anda penikmat kopi? Pastinya anda suka kopi karena aroma kopi yang wangi, kan? Selain memiliki rasa dan aroma yang nikmat, ternyata kopi juga dapat menghilangkan aroma bau di dalam kabin mobil anda, salah satunya yaitu bau yang disebabkan oleh asap rokok. Cara untuk menghilangkannya yaitu dengan menebarkan bubuk kopi pada karpet dan juga jok mobil anda, lalu diamkan selama semalaman dan pada keesokan harinya bau rokok pun akan hilang. Anda dapat membersihkan bubuk kopi tersebut dengan menggunakan vacuum cleaner dan pastikan jika bubuk kopi tidak basah.

4. Menggunakan Bubuk Kayu Manis
Bubuk kayu manis memiliki aroma yang wangi dan rasa yang manis, biasanya bubuk kayu manis ini sering kali digunakan sebagai bahan pelengkap membuat kue. Namun ternyata, bubuk kayu manis juga dapat anda gunakan sebagai bahan alami untuk menghilangkan aroma tidak sedap pada kabin mobil anda yang disebabkan oleh asap rokok. Caranya yaitu dengan mencampurkan seperempat gelas bubuk kayu manis dengan setengah gelas cuka apel, aduk kedua bahan hingga tercampur merata dan menjadi seperti adonan. Lalu masukan ke dalam wadah tertutup dan beri lubang pada bagian tutupnya, kemudian simpan di dalam kabin mobil anda. Maka dalam sekejap, bau rokok pun akan hilang. 

5. Baking Soda
Baking soda juga tidak kalah ampuhnya dan dapat anda coba, caranya yaitu dengan memasukan bubuk baking soda pada wadah tertutup, lalu beri lubang dan simpan dalam mobil. Baking soda ini mampu menyerap aroma bau di dalam kabin mobil anda, jangan lupa untuk menggantinya dengan yang baru setiap 2 hari sekali. 

Bagaimana, apakah anda tertarik untuk mencobanya?

Demikianlah informasi yang dapat saya sampaikan mengenai cara alami menghilangkan bau rokok di dalam mobil. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba.

Cara Alami Menghilangkan Bau Rokok Didalam Mobil Cara Alami Menghilangkan Bau Rokok Didalam Mobil Reviewed by Unknown on Juli 10, 2017 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.